Guru, Engkaulah Pahlawan Tanpa Tanda Jasa

 

 
 25 November 2014 kamrin, diperingati sebagai hari guru nasional. Jujur saja saya tidak tahu hari guru jatuh pada tanggal tersebut. untung saja sekarang zaman sudah canggih informasi apapun akan cepat sampai diterima oleh orang-orang lewat media sosial media.
Sangat meriah dan penuh variasi dari berbagai orang-orang, entah itu alumni, pelajar yang masih mengenyam pendidikan, atau yang memang sudah memiliki keluarga mengungkapkan rasa terima kasih kepada guru-gurunya yang di buat lewat tulisan, karikatur, maupun mengunggah sebuah foto yang berisi quotes ucapan “terima kasih guruku”.

Guru meneurut saya adalah seorang pahlawan, pahlawan untuk anak bangsa dari sabang sampai merauke. Menjadi guru bukanlah pekerjaan yang mudah, guru harus memiliki lebih dari seribu kreativitas, lebih dari seribu kesabaran untuk mendidik murid-muridnya.
Guru bagi saya adalah cahaya yang membawa peradaban baru untuk mengubah dunia.
Guru bagi saya bukanlah orang yang selalu berada di sekolah formal dengan mengajar di dalam kelas. gur bagi saya juga adalah orang yang bisa untuk berbagai akan ilmu yang dimiliknya dalam bidang apapun.
Guru meneurut saya adalah orang yang paling ikhlas di dunia. ketika bayarannya tidak sesuai yang diharapkan mereka tetap loyal untuk mengajar anak didiknya. Andai saja guru tidak memiliki hati yang ikhlas, sudah berapa puluh ribu jutaan anak bangsa Indonesia yang terlantar dan menjadi miskin ilmu.
semoga saja guru di Indonesia ini suat saat nanati diberikan fasilitas yang layak. karena dari merekalah orang-orang besar lahir mengubah peradaban dunia menjadi lebih baik.
Untuk seluruh guruku dimanapun berada terma kasih atas jasamu, engkaulah pelita dalam hidupku, lewat abjad dan angka yang kau ajarkan, aku bisa menuntu ilmu lebih banyak lagi. Semoga Yang Maha Kuasa membalas kebaikanmu dengan yang lebih baik. walaupun tidak didapat di dunia. aku yakin akan menjadi timbangan berat di akhirat nanti.

 
 
 
 

Leave a Comment