Yang Enak Selalu Dilarang, Ini Buktinya!

Gak tau kenapa, semua yang enak itu selalu dilarang. Gak percaya? Ini nih buktinya.

Don't
Don’t | Foto : galleryhip.com

Kalau siang-siang sekitar jam 1an mata pasti udah mulai ngantuk, dan tidur itu hal yang paling menyenangkan. Tapi kan buat kita yang kerja kantoran, gak mungkin tuh tidur. karena tidur di jam kantor adalah hal yang dilarang. Begitu juga halnya dengan makanan.

makanan
Makanan | Foto : fastfoodcost.com

Mungkin bagi sebagian orang, makan yang paling nikmat adalah makan dengan makanan enak. Eits tunggu dulu, jangan sembarang menyantap makanan enak. Kenapa? Karena gak semua makanan yang enak itu sehat. Terus, apa aja makanan enak yang gak sehat? Yuk simak ulasannya.

1. Junk Food

Junk Food
Junk Food | Foto : renovit-multivitamin.com

Untuk makanan yang satu ini, rasanya banyak orang yang tak sanggup untuk ‘berpisah’ dengannya. Bagaimana tidak,  junk food bisa dibilang makanan yang paling disukai banyak orang, mungkin kamu juga suka. Tapi nyatanya, junk food ada di peringkat teratas sebagai makanan paling tidak sehat.

Junk food, seperti fried chicken, pizza, burger, dan kentang goreng merupakan sebagian makanan yang tidak sehat. Makanan-makanan tersebut mengandung lemak-lemak jahat yang pastinya tidak baik untuk tubuh.

Lalu, apa bisa kamu ‘berpisah’ dengan makanan enak ini? Pasti bukan hal mudah menahan godaan untuk memakan junk food. Iya kalau memang susah, boleh saja menikmati junk food, dengan alasan harus nisa menyeimbangkan dengan mengonsumsi makanan bergizi lainnya.

2. Susu

Susu
Susu | Foto : michigan.spoonuniversity.com

Susu itu bagus untuk masa pertumbuhan tulang. Dan susu bisa dinikmati dalam segala waktu, mau pagi, siang atau malam, tetep enak kok. Eits tunggu dulu, gak semua susu bagus buat kesehatan loh.

Susu yang sehat itu adalah susu yang rendah lemak atau dengan skim. Kenapa? Soalnya susu yang rendah lemak itu menambah kalsium. Lalu, bagaimana dengan susu lainnya? Mungkin kalau susu sapi gak apa-apa, kan sehat.

Eits kata siapa susu sapi itu sehat? Buktinya, gak semua susu sapi itu baik untuk diminum. Coba tebak, makanan apa yang paling sulit dicerna? Ternyata yang paling sulit dicerna bukan makanan, melainkan susu. Nah loh, kok gitu?

Susu sulit dicerna karena kandungan kasein pada susu akan langsung menggumpal saat memasuki lambung. Hal inilah yang membuat susu sulit dicerna. Kalau udah tahu bahayanya, masih mau minum susu sapi?

Susu sapi bukan hanya sulit dicerna, melainkan juga berdampak buruk untuk pertumbuhan tulang. Katanya sih, susu itu bagus untuk pertumbuhan, karena memperkuat tulang. Tapi berdasarkan penelitian, susu sapi justru menyebabkan osteoporosis.

Nah loh, makin banyak bahaya yang ada di susu sapi. Mencegah lebih baik daripada mengobati. Jadi gak ada salahnya buat ngurangin konsumsi susu sapi. Ganti aja deh susu sapi, sama susu rendah lemak atau teh, kan lebih aman tuh.

3. Snack

Snack
Snack | Foto : www.onesourcerefreshment.com

Snack bisa dibilang cemilan paling favorit buat waktu santai. Rasa gurihnya itu bikin nagih. Bikin kita pengen terus ngemil. Iya kan?

Meski enak, ternyata rasa gurih yang ada pada snack itu berbahaya loh. Hal ini disebabkan, ada kandungan MSG pada snack. Selain itu, snack juga mengandung lemak jenuh yang menjadi penyebab itama dari obesitas.

Jangan kira, makanan ringan itu bikin berat badan stabil. Justru karena bikin nagih, snack memicu obesitas. Masih mau ngemil snack? Mending ganti deh sama cemilan lain yang lebih sehat.

4. Makanan dari Tepung Halus

Donat
Donat | Foto : www.holeydonuts.net

Siapa coba yang bisa tahan sama donat, mie, cake atau pasta. Semua makanan yang disebut tadi pastinya bikin nagih terus. Iya kan?

Lagi-lagi yang enak selalu dilarang. Sama halnya sama makanan-makanan dari tepung halus. Iya, makanan yang disebut tadi, memang terlihat enak tapi sayang tidak sehat. Kenapa? Karena makanan dari tepung terigu itu mengandung gluten yang sulit dicerna tubuh.

Butuh 3 kali siklus metabolism untuk mencerna gluten. Kalau gitu, artinya makanan-makanan itu baru bisa dicerna setelah tiga hari. Nah loh, terus gimana kalau ternyata makanan itu kita konsumsi setiap hari? Pasti bakal numpuk di lambung kan. Gak heran, kalau pencernaan juga terganggu.

5. Daging yang Diproses

Nugget
Nugget | Foto : www.vemale.com

 

Daging adalah salah satu bahan masakan yang bisa diolah menjadi beragam menu lezat. Namun ternyata, tidak semua olahan daging yang diproses itu sehat, contohnya sosis dan nugget.

Kenapa sosis dan nugget tidak baik untuk kesehatan? hal ini disebabkan, dalam proses pembuatannya menggunakan bahan kimia. Dan bahan kimia tersebut tidak baik untuk tubuh. Bahkan jika mengonsumsi terus menerus sosis dan nugget, penyakit kanker akan menghampiri.

Jadi, masih mau makan nugget sama sosis? Pikir-pikir lagi deh, inget bahayanya. Kanker loh, penyakit ganas yang sulit disembuhin itu. Sekarang percaya kan, gak semua yang enak itu sehat. Justru yang enak selalu dilarang. Dilarang karena gak baik buat kesehatan. Yuk mulai sekarang, ganti makanan di atas dengan makanan yang lebih sehat dan bergizi.

Leave a Comment